- Memisahkan mineral berharga dari mineral pengotornya di dalam bijih hasil penambangan agar siap untuk diekstraksi secara teknis dan ekonomis. Termasuk dalam proses tersebut misalnya pencucian batubara, pengambilan logam berharga dan memurnikannya menjadi logam murni, misalnya emas, perak, timah, tembaga, aluminium.
- Memadukan logam dengan unsur lain membentuk paduan logam, misalnya baja, besi cor, paduan aluminium, kuningan, paduan nikel, superalloy.
- P embentukan logam serta memperbaiki struktur mikro paduan logam melalui perlakuan panas untuk mendapatkan sifat-sifat yang diperlukan dalam aplikasi.
- Hubungan antara struktur mikro dengan sifat logam dan paduannya, misalnya pengaruh partikel karbida terhadap kekuatan dan ketahanan korosi baja,
Untuk memberikan bekal pengetahuan praktek di industri, maka selama masa perkuliahan, teman-teman akan diberi kesempatan paling sedikit dua kali untuk melakukan kunjungan ke industri, yaitu yang pertama setelah menyelesaikan kuliah pada tahun ke dua, yang disebut sebagai program Kuliah Kerja, dan pada akhir tahun ketiga yaitu melalui program Kerja Praktek.
Dalam program Kuliah Kerja teman-teman hanya akan berkesempatan mengenal
kegiatan di industri dalam waktu relatif singkat, yaitu hanya dalam waktu dua hari saja. Sedangkan dalam kegiatan Kerja Praktek mahasiswa diharapkan dapat mengenal lebih jauh pekerjaan nyata di industri dengan terlibat langsung dalam aktivitas di industri selama kurang lebih satu setengah bulan. Selama mengikuti beberapa mata kuliah, teman-teman juga akan mendapat kesempatan melakukan kunjungan (ekskursi) ke industri tertentu yang spesifik berkaitan dengan mata kuliah yang diajarkan. Sebagai contoh, ekskursi ke industri pengecoran logam untuk mata kuliah pengecoran logam dan kunjungan ke industri semen misalnya untuk mata kuliah pemanfaatan mineral industri.Untuk menambah pembekalan bagi teman-teman mengenai kegiatan di industri atau perusahaan dan wawasan kewirausahaan serta kepribadian atau soft skill, teman-teman juga akan mendapat kuliah tamu terprogram dari industri atau perusahaan sekali dalam dua minggu. Dalam kuliah tamu ini materi yang diberikan tidak hanya yang berkaitan dengan operasi keteknikan dan proses di industri, namun juga misalnya mengenai manajemen, etos kerja, organisasi, pengelolaan aset, keekonomian, bisnis, pemasaran, keselamatan kerja, pengelolaan lingkungan, dll.
Prospek Kerja
Alumni metalurgi telah bekerja di berbagai lapangan pekerjaan seperti di industri pertambangan, industri baja, industri logam, manufaktur, industri minyak dan gas, perusahaan jasa konsultan, pemasaran, pemerintahan, lembaga penelitian, dan perguruan tinggi. Secara lebih spesifik lulusan metalurgi telah meniti karir di berbagai lapangan pekerjaan seperti berikut ini:
- Industri pertambangan yang memiliki fasilitas pengolahan bijih, pencucian batubara dan pengolahan bahan galian industri, seperti misalnya di PT. Freeport, PT. Aneka Tambang, PT. Timah, PT. Newmont Nusa Tenggara, PT. Kaltim Prima Coal, PT. Berau Coal, industri semen, pengolahan mineral industri bahan keramik dan bahan refraktori.
- Industri ekstraksi dan peleburan logam seperti PT. INCO, PT. Aneka Tambang, PT. Timah, PT. Smelting, PT. Inalum, industri pengolahan emas-perak (Logam Mulia).
- Industri baja, seperti PT. Krakatau Steel dan industri baja lainnya.
- Industri logam non-baja, seperti industri aluminium (PT. Alumindo, dll), perunggu, kuningan.
- Industri manufaktur, seperti industri pipa baja/PT. KHI, industri pengecoran logam (PT. Pindad, dll), industri otomotif, pesawat terbang (PTDI).
- Industri perminyakan dan gas (Pertamina, dll).
- Perdagangan dan pemasaran bahan logam dan paduan logam, serta bahan keramik.
- Lembaga penelitian, seperti Tekmira, BATAN dan Litbang Metalurgi LIPI.
- Dosen di berbagai perguruan tinggi, seperti di program studi Teknik Metalurgi, Universitas Indonesia dan Universitas Tirtayasa.
Source : http://usm.itb.ac.id/Prodi/125.htm
Tidak ada komentar:
Posting Komentar